Fakultas Seni Rupa dan Desain UK Maranatha

Integrity • Care • Excellence

Maranatha Creative Industry Showcase Day

diupload pada: 27 November 2022
Share artikel berita ini
Share on email
Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on telegram

Maranatha Creative Industry Showcase Day merupakan pameran karya yang telah dibuat selama 2 tahun. Ini dapat terjadi berkat dana hibah yang didapatkan oleh Fakultas Seni Rupa dan Desain.

Dr. Seriwati Ginting, Dra., M.Pd., selaku Ketua Acara mengatakan bahwa ada 8 skema MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka) yang dilaksanakan. Ia juga mengatakan bahwa akan ada siswa-siswi dari 10 SMA yang akan hadir dalam acara ini. Selain itu, fakultas pun akan menerbitkan berita di TribunJabar.

Untuk membuktikan dedikasi kami terhadap program MBKM, kami melaksanakan 8 skema MBKM dan mengundang para siswa dari 10 SMA di Bandung. Kami juga bekerja sama dengan TribunJabar dalam pembuatan artikel acara,” ucapnya.

Selain itu, ada juga sambutan dari Dekan FSRD, Irena Vanessa Gunawan, S.T., M.Com dan Rektor Universitas Kristen Maranatha, Prof.Ir. Sri Widyantoro, M.Sc., Ph.D., IPU. Dikatakan bahwa program MBKM sangat berguna dalam pembangunan usaha oleh mahasiswa. Diharapkan FSRD bisa terus maju mengembangkan potensi yang ada.

Kami akan selalu mendukung FSRD dan seluruh fakultas untuk selalu menciptakan hal positif,” menurut Sri Widyantoro.

Dalam acara ini juga ada seminar membuka usaha yang disampaikan oleh Dr. Pan Lindawaty Suherman Sewu, S.H., M.Hum., M.Kn., F.Med.Arbld, selaku Konsultan Hukum. Seminar ini sangat bermanfaat bagi para mahasiswa yang ingin memiliki usaha sendiri. Ia menjelaskan strategi usaha, bentuk usaha, dan kekayaan intelektual.

Hebatnya, acara ini diisi oleh aktivitas canting batik. Tentunya hal ini sangat menarik untuk disaksikan dan dicoba. Mahasiswa-mahasiswi FSRD juga ikut meramaikan acara dengan melakukan performance. Kekreatifan ini perlu diapresiasi dengan baik.

Ada juga workshop dan lomba aksara Sunda. Ini merupakan bentuk apresiasi terhadap budaya daerah. Tak lupa, ada juga lomba TikTok, Edu Expo, serta Pameran MBKM. Mudah-mudahan acara positif seperti ini bisa rutin berlanjut.

Share artikel berita ini
Share on email
Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on telegram
Berita Terkait
Edisi Terbaru,