Visi :
Menjadi salah satu penyelenggara pendidikan tinggi seni rupa dan desain bereputasi internasional pada tahun 2034 dengan wawasan global yang berpijak pada kekayaan budaya bangsa dan didorong semangat kewirausahaan berdasarkan nilai hidup kristiani. Dan menjadi fakultas yang prima dan terpercaya di Indonesia dalam bidang linguistik, sastra, dan budaya, dengan menekankan pada keprimaan, kemandirian, dan kreativitas berdasarkan atas kasih dan keteladanan Yesus Kristus.
Misi :
Menyelenggarakan Tridarma Perguruan Tinggi untuk menghasilkan lulusan yang kreatif dan inovatif dengan kompetensi di bidang seni dan desain di era global yang berpijak pada kekayaan budaya bangsa, bersemangat wirausaha, dan berpegang pada nilai nilai hidup kristiani. Dan mengembangkan cendekiawan dan culturepreneur yang andal, suasana yang kondusif, dan nilai-nilai hidup kristiani sebagai upaya pengembangan ilmu bahasa dan budaya dalam penyelenggaraan tridarma perguruan tinggi.
Tujuan :
Menghasilkan lulusan kreatif dan inovatif dengan karakter budaya bangsa dan nilai integritas, kepedulian terhadap lingkungan, dan keprimaan hidup yang mampu berkiprah di bidang seni rupa dan desain di era global.
- Menghasilkan cendekiawan berkualitas prima yang memiliki jiwa culturepreneur, pemahaman bahasa dan budaya, keterampilan berkomunikasi, serta daya cipta dalam dunia kerja
- Meningkatkan wawasan keilmuan dan mengembangkan lingkungan intelektual bagi tenaga pendidik dalam melaksanakan tridarma perguruan tinggi
- Memberikan layanan yang prima dalam bidang akademik dan administrasi akademik berdasarkan nilai-nilai hidup kristiani