Tim pengabdian kepada masyarakat (abdimas) Program Sarjana Desain Komunikasi Visual (DKV) Universitas Kristen Maranatha bersama dengan Divisi Komunikasi dan Gerakan Pemulihan Ekonomi Daerah Provinsi Jawa Barat bekerja sama dalam program “Silih Tulungan” untuk pemulihan perekonomian masyarakat Jawa Barat yang terdampak pandemi Covid-19 sejak tahun 2020 silam. Dalam kegiatan yang berlangsung pada Oktober-Desember 2021 ini, tim abdimas DKV UK Maranatha berkontribusi dengan menyumbangkan pembuatan desain-desain yang bersifat persuasif partisipatif untuk kebutuhan visual dari program Silih Tulungan.
Tim yang menjalani kegiatan ini beranggotakan dua dosen dan seorang mahasiswa, yakni Dra. Wieke Tasman, M.Ds.; Drs. Heddy Hervadi, M.A.; dan Beverly Clara. Perancangan visual grafis yang mereka pakai untuk kampanye ini bersifat mengimbau dan membujuk masyarakat untuk turut berpartisipasi dalam pemulihan ekonomi. “Tujuannya adalah agar masyarakat dapat memberi kontribusi dalam pemulihan ekonomi dengan mengubah perilakunya,” imbuh Wieke selaku Ketua Pelaksana.
Tim abdimas menyumbangkan desain-desain dengan tiga konsep, yaitu “Saling berbagi dengan sesama yang membutuhkan tanpa membedakan golongan”, “Masyarakat yang mampu membantu yang tidak mampu atau terdampak musibah”, dan “Membeli produk lokal untuk membantu keberlangsungan usaha lokal”. Cara pembuatan desain visual ini dilakukan secara digital dengan perangkat elektronik ataupun analog dengan menggambar langsung secara free hand.
Wieke menyumbangkan desain yang ditujukan untuk mendukung usaha lokal. Dalam desainnya, masyarakat diimbau untuk membeli produk makanan lokal, desain ini juga dibuat dengan menggunakan bahasa Sunda untuk menciptakan kedekatan dengan audience. Desain kedua oleh Heddy merupakan desain yang mengandung ajakan untuk saling berbagi dengan menggunakan warna cerah dan kontras yang mencirikan budaya Sunda agar audience lebih tertarik untuk melihat. Di sisi lain, Beverly menyumbangkan desain visual yang bertema kebersamaan dengan tujuan memberi imbauan untuk saling menolong dan menguatkan satu sama lain. Karya-karya ini telah ditayangkan pada website Silih Tulungan.
Dengan adanya desain-desain yang dibuat oleh tim abdimas DKV UK Maranatha untuk kampanye Silih Tulungan ini, diharapkan bisa menumbuhkan rasa peduli, keinginan untuk berbagi, serta sifat gotong royong yang sejatinya adalah merupakan karakter asli dari masyarakat Jawa Barat. (ew/gn/news.maranatha)